Hadiri Haul Jama', Melalui Staf Ahli Pj.Bupati Inhil Dapat Ajak Masyarakat Mendo'kan Keluarga dan Kerabat Yang Telah Wafat.

Hadiri Haul Jama', Melalui Staf Ahli Pj.Bupati Inhil Dapat Ajak Masyarakat Mendo'kan Keluarga dan Kerabat Yang Telah Wafat.

LENSARIAU.COM Tembilahan - Dalam rangka menyambut datangnya Bulan Suci Ramadhan 1445 H, Pj Bupati Kabupaten Indragiri Hilir yang di Wakili Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM H.Muammar Qadafi  menghadiri pelaksanaan Haul Jama' di Mesjid Besar Darul Hikmah, Senin (6/3/2024) malam.

Haul Jama' yang di awali dengan pembacaan Surat Yasin Turut hadir pada kesempatan tersebut, Dandim 0314 Inhil, Camat dan Unsur Forkopincam serta Alim Ulama Kota Tembilahan.

Sambutan Pj.Bupati yang dibacakandibacakan Staf Ahli H.Muammar Qadafi menyambut baik dengan di gelarnya kegiatan Haul Jama' 1445 H diharapkan dengan kegiatan religi yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya tentu memiliki hikmah dan pelajaran bagi kita semua. 
Dengan yang kegiatan Haul Jama' dapat memperkuat silaturahmi dan ukhwah Islamiyah sekaligus mendo'akan keluarga, kerabat dan seluruh masyarakat Tembilahan yang telah wafat agar diberikan rahmat dan magfirah dari Allah SWT. Tetapi, juga tidak kalah penting adalah kegiatan ini dapat memberikan motivasi kepada kita semua untuk senantiasa meningkatkan kuantitas dan kualitas amal ibadah kita sebagai bekal terbaik untuk kehidupan di akhirat nanti. 
Beliau menambahkan, mengingat beberapa hari lagi kita akan memasuki Bulan Suci Ramadhan, maka pada kesempatan ini mengingatkan beberapa hal, Mari kita sambut bulan suci ini dengan hati yang bersih dan penuh keihlasan, mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan momentum Bulan Ramadhan ini dengan memperbanyak sedekah dan berbagai amal baik lainnya serta terakhir mari kita jaga kerukunan dan keharmonisan diantara kita.

Pada kesempatan tersebut menghadirkan penceramah KH.Fachruddin Nur yang mengajak masyarakat untuk bergembira datangnya Bulan Ramadhan. Karena dengan bergembira akan kedatangan bulan Suci Ramadhan seperti menyambut kekasih. rls

Berita Lainnya

Index